2 hari menuju rilis film GOOD NEWWZ, sudah semakin dekat rasanya dengan film terbaru Akshay Kumar tersebut yang siap menjadi penutup film bollywood di tahun 2019 ini. Jika melihat konsep konten yang di bawa serta cuplikan trailer yang dilepas, rasa rasanya film GOOD NEWWZ ini bisa jadi film yang memiliki hiburan sempurna untuk menemani pergantian tahun sahabat bollymania sekalian. Ide dan konsep film ini sih memang rada sedikit anti mainstream banget, tentang pembuahan sperma melalui jalur medis yang rupanya tertukar karena kesamaan nama suami, unik banget ya tema yang di angkat dan seolah menjanjikan cerita yang menarik serta lucu !
Tapi… Jika kalian berpikir film GOOD NEWWZ membawa konsep original buatan penulis Jyoti Kapoor, maka kalian salah besar ! Ternyata film GOOD NEWWZ "meniru" konsep sebuah telenovela / serial tv asal amerika serikat berjudul JANE THE VIRGIN (2014). Web series JANE THE VIRGIN membawa kisah gadis polos dan religius Jane (Gina Rodriguez) yang harus mengandung anak yang bukan dari sperma suaminya akibat kesalahan dokter dalam melakukan pembuahan sperma di rahim Jane, namun yang lebih unik ternyata pemilik sperma yang ada di rahim Jane ternyata seorang pria yang sudah menikah, mantan model majalah playboy, penderita kanker, pemilik baru perusahaan tempat Jane bekerja dan rupanya mantan pacar Jane sewaktu masih sekolah. Bisa dibayangkan bagaimana unik dan serunya kisah JANE THE VIRGIN yang sukses menjadi serial tv terbaik versi Golden Globe Awards 2015
Nah, jika membandingkan dengan konsep film GOOD NEWWZ yang akan hadir 2 hari lagi di bioskop indonesia, saya rasa sangat layak jika film arahan sutradara Raj Mehta tersebut disebut sebut sedikit mengadaptasi atau meniru (karena bukan remake, jadi jelas tidak resmi) konsep dan benang merah dari serial tv JANE THE VIRGIN. Tapi tetap GOOD NEWWZ hadir tidak hanya untuk meniru sebuah konsep yang sudah ada, tapi juga siap menghadirkan ciri khas story kuat dari film bollywood, improve yang menarik dan tentunya kejutan yang tak terduga. Saya semakin bersemangat menanti film ini membuat tahun baru saya jadi lebih indah, bagaiman dengan kalian dost ? Sangat menantikan film ini juga atau justru tidak begitu tertarik ? Berikan tanggapan kalian juga terhadap artikel saya tentang konsep yang dalam tanda kutip saya sebut meniru. Kalian juga bisa saksikan sendiri JANE THE VIRGIN di Amazon Prime, dan rasakan hebatnya serial tv amerika tersebut yang akan membuat kalian lupa waktu.*** (Putri Hawa)
Tags
INFO BOLLYWOOD