SALMAN KHAN MULAI KUCURKAN DANA 30 M BANTU 25 RIBU PEKERJA HARIAN


Bollywood ID. Superstar Bollywood, Salman Khan kembali melakukan perannya di tengah pandemi global ini. Ketika virus corona membuat dunia seolah terhenti, itu benar-benar sangat mempengaruhi keluarga para pekerja buruh harian. 
Dan sejak awal, Salman Khan telah berjanji akan membantu secara finansial kepada  25.000 pekerja atau buruh harian dari industri film, menurut Federasi Pegawai Cine India Barat (FWICE).
Sekarang, tampaknya aktor Dabangg itu akan menambahkan dan meningkatkan bantuannya sebesar Rs. 6.000 (sekitar Rp 1.2 juta) per pekerja selama dua bulan ke depan.
Ashok Dubey, Sekretaris Jenderal FWICE pun, lantas memberikan daftar dari 25.000 orang pekerja yang akan menerima bantuan, dan tentang nomor rekening mereka kepada Salman.

Aktor berusia 54 tahun itu berjanji akan mendukung pekerja buruh harian selama 2 bulan ke depan dengan memberikan santunan sebesar Rs. 6.000 (Rp. 1,2 juta) alias Rs. 3.000 (Rp. 600.000) per bulan per pekerja. Setelah Salman menerima daftar lengkapnya, dia pun langsung mentransfer mereka. Jika ditotal jumlah seluruhnya adalah sebesar Rs. 15 crores (sekitar Rp. 30 miliar) selama 2 bulan untuk 25.000 pekerja.
Selain itu, Salman Khan juga membantu pekerja harian wanita. Ada sekitar 800 wanita dari daftar FWICE, dimana 40 di antaranya tidak memiliki rekening bank. Jadi, FWICE membuat database terpisah untuk mereka dan memberikan daftar itu kepada Salman Khan. Rincian detail tentang nomor rekening kerabat mereka diperoleh dari federasi untuk membantu para pekerja perempuan. [Melaty Tagore]

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama

Formulir Kontak