ARTIS SERIAL ANANDHI, PRATYUSHA BANERJEE DI MATA ARBAAZ KHAN

Peristiwa bunuh diri yang dilakukan aktris TV 'Anandhi', Pratyusha Banerjee pada Jumat (1/4) lalu, hingga kini masih menjadi pembicaraan hangat di Bollywood. Salah satu aktor yang pernah bekerjasama dengan Prayutsha adalah aktor/produser Arbaaz Khan.  

Arbaaz Khan mengatakan, bahwa aktris pemeran Anandhi remaja di serial 'Balika Vadhu' (yang kalau di Indonesia berjudul 'Anandhi' yang ditayangkan ANTV) ini, terlihat sangat mesra dengan kekasihnya, Rahul Raj Singh selama menjadi tamu di acara reality show 'Power Couple', yang dipandu pasangan Arbaaz Khan dan Malaika Arora.    

Alasan pasti aktris berusia 24 tahun ini melakukan bunuh diri, masih dalam penyelidikan. Namun dugaan sementara, sang aktris mengalami depresi akibat perannya dalam serial yang populer di India 'Balika Vadu-Kachche Umar Ke Pakke Rishte' digeser oleh aktris Toral Rashputra.

Dalam perkembangannya, diduga aktris cantik ini juga mengalami masalah dalam hubungannya dengan kekasihnya, Rahul, yang juga seorang produser TV .
"Dia (Prayutsha) sangat bersemangat. Rahul dan Prayutsha sama-sama masih muda dan juga masih baru dalam menjalin hubungan, sehingga mereka mengalami jatuh bangun. Meski begitu, mereka terlihat sangat mesra dan saling mencintai," ujar Arbaaz, adik aktor Salman Khan ini pasti.

"Pratyusha adalah gadis yang menyenangkan, dan selama show, dia dan Rahul baik-baik saja. Bahkan dalam minggu pertama, mereka memprroleh predikat sebagai pasangan paling top. Kematian Pratyusha merupakan momen yang sangat tragis,"tambah produser berusia 48 tahun ini sedih.

"Aku benar-benar ikut sedih. Prayutsha adalah gadis yang masih muda. Aku berduka sangat dalam untuk keluarganya. Aku tidak tahu pasti apa alasannya, tapi yang pasti ini adalah peristiwa yang sangat tragis," tambah produser 'Dabangg' ini di sela-sela acara peluncuran '3AM Car Care' ini sedih.

Arbaaz sendiri tampaknya enggan bicara tentang masalah perceraiannya dengan sang istri, Malaika Arora yang hingga kini masih dalam proses. (Melaty Tagore / RMOLJakarta)

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama

Formulir Kontak