Film 'FAN' yang dirilis hari ini, Jumat (15/4/2016) merupakan film yang sudah lama ditunggu-tunggu peredarannya. Selain dibintangi oleh superstar Bollywood, Shah Rukh Khan, 'FAN' juga merupakan film yang berbeda dari film-film Bollywood pada umumnya.
Dan film yang diproduksi oleh Aditya Chopra ini merupakan film perdana Shah Rukh Khan yang rilis di tahun 2016 ini. Film langsung mendapat sambutan yang luar biasa dari penggemar dan pengidola Shah Rukh Khan khususnya, dan dari kalangan pecinta film Bollywood umumnya. Hingga di hari perdana perilisannya 'Fan' sudah dianggap box-office. Dan tentu, ini sangat menggembirakan bagi sang aktor, Shah Rukh Khan setelah kekecewaannya pada kegagalan filmnya tahun lalu 'Dilwale'.
'Fan' memang ceritanya sangat dekat, bahkan bisa dibilang mirip dengan semua fans yang begitu mencintai aktor idolanya. Namun untuk fans yang mengidolakan Shah Rukh Khan di film ini adalah seorang pemuda berusia 25 tahun bernama Gaurav Channa. Dia menganggap dirinya adalah fans berat superstar Aryan Khanna. Namun kekecewaan mulai dirasakan dalam hidupnya saat aktor yang diidolakannya mulai membencinya.
Setidaknya film ini menggambarkan seseorang yang begitu ngefans dan mencintai aktor idolanya, hingga kadang menjurus ke hal-hal yang negatif. Sepertinya, untuk pengidola (begitu kata yang pas menurut SRK) yang bertingkah dan bersikap seperti Gaurav ini, sangat banyak dalam kehidupan nyata. Apakah Anda termasuk salah satunya?
Shah Rukh Khan berperan ganda dalam film karya Maneesh Sharma ini. Film ini dianggap sangat menarik karena dalam waktu bersamaan Shah Rukh Khan harus berperan sebagai dirinya sendiri ( yang berusia 50 tahun) dan berperan sebagai fansnya yang berusia setengah dari usianya yakni 25 tahun.
Bahkan Shah Rukh Khan sendiri menganggap film 'Fan' ini sebagai film yang paling susah dimainkannya selama kurang lebih seperempat abad karirnya di Bollywood. (Melaty Tagore / RMOLJakarta)
Tags
INFO BOLLYWOOD