Aktris top Bollywood, Deepika Padukone menjadi pembicaraan di media sejak mulai syuting film debutnya di Hollywood yang berjudul 'xXx: The Return Of Xander Cage bersama aktor top Hollywood, Vin Diesel.
Vin Diesel yang namanya populer lewat film serinya 'Fast and Farious' ini, kini sekali lagi mengunggah foto terbaru dari film terbarunya tersebut.
Kali ini, sang aktor mengejutkan penggemarnya dan terutama penggemar Deepika lewat foto kemesraan mereka sebagai sepasang kekasih di film tersebut.
Vin Diesel mengunggah foto dirinya yang berpelukan dengan Deepika lewat akun Instagramnya, dengan tulisan dibawahnya "Takdir ...... #thereturnofxandercage".
Deepika sendiri yang di film 'xXx: The Return Of Xander Cage' berperan sebagai Serena, kekasih Vin Diesel juga terlihat bahagia. Senyum tipis menghiasi wajahnya yang cantik.
Film yang juga didukung artis-artis top Hollywood lainnya, seperti Nina Dobrev, Samuel L Jackson, Donnie Yen dan Tony Jaa tersebut rencana akan dirilis pada 17 Januari 2017 mendatang. (Melaty Tagore / RMOLJakarta)
Tags
INFO BOLLYWOOD
