Aktris cantik & seksi Bollywood, Sonam Kapoor di tahun 2016 ini menjadi salah satu aktris yang sukses. Salah satu filmnya ‘Neerja’ berhasil memenangkannya sebagai aktris terbaik 2016.
Namun di tahun ini juga, putri sulung aktor top Anil Kapoor ini benar-benar merasa terganggu, terutama tentang berita hubungan kasihnya dengan pemuda tampan bernama Anand Ahuja.
Sonam Kapoor telah satu dekade lebih berkecimpung di industri perfilman Bollywood, dan telah menghasilkan film-film sukses seperti ’Neerja’, ‘Prem Ratan Dhan Payo’, ‘Raanjhana’ dan ‘Saawariya’. Dan selama itu pula, Sonam berhasil menyembunyikan tentang kehidupan pribadinya.
Namun di tahun 2016 ini, Sonam tak lagi sembunyi-sembunyi tampil di depan publik dengan sang kekasih, Anand Ahuja. Bahkan Sonam kepergok beberapa kali jalan berdua dengan kekasihnya tersebut, termasuk saat keduanya tampil mesra di acara ultah sang ayah, Anil Kapoor di London baru-baru ini.
Anand Ahuja sendiri adalah seorang ahli fashion. Dan itu bisa dimengerti kenapa Sonam Kapoor juga dikenal sebagai aktris yang ‘fashionable’. Bisa jadi semua fashion (kostum) yang dipakai Sonam merupakan nasehat atau pilihan dari snag pacar.
Namun rupanya Sonam agak terganggu dengan berita hubungannya tersebut.
“Sonam sepertinya tidak suka kehidupan pribadinya jadi berita. Dia ingin beberapa berita tentang affair dirinya dengan Anand Ahuja dihapus dari internet. Dia tidak ingin dikenal sebagai aktris Bollywood yang kehidupan pribadinya menjadi pembicaraan publik,” ujar sebuah sumber. (Melaty Tagore)
Tags
INFO BOLLYWOOD
