Kabar gembira bagi pecinta film-film asal Tanah Ganga, India, terutama fans berat superstar Salman Khan. Jika tidak ada halangan, dua film terbaru Salman Khan akan drilis di tahun 2019 ini.
Selain film Bharat yang akan dirilis bertepatan dengan Hari Raya Idul Fitri pada Juni mendatang, film Salman Khan yang lain yakni Dabangg 3 juga akan dirilis di tahun ini juga, tepatnya pada Desember mendatang. Dan film yang juga akan dibintangi aktris cantik Sonakshi Sinha ini akan dimulai syutingnya pada April mendatang.
Di sebuah konferensi pers pada Kamis lalu (7/3) di Dubai saat acara Dabangg Tour Reloaded, Salman Khan mengkonfirmasi hal tersebut.
"Kami akan mulai #Dabangg3 pada 1 April 2019 dan akan merilis film tersebut pada Desember tahun ini," ujar Salman Khan.
Yang menariknya adalah bahwa kemungkinan Dabangg 3 akan bersaing ketat dengan film drama-superhero 'Brahmastra' yang dibintangi sepasang kekasih Ranbir Kapoor dan Alia Bhatt.
Film Dabangg 3 diproduksi oleh Arbaaz Khan dan disutradarai oleh Prabhu Deva. Selain Salman Khan dan Sonakshi Sinha, film juga menampilkan Mahie Gill, Sudeep, Nikitin Dheer, Tinnu Anand dan Arbaaz Khan. ** (Melaty Tagore)
Film Dabangg 3 diproduksi oleh Arbaaz Khan dan disutradarai oleh Prabhu Deva. Selain Salman Khan dan Sonakshi Sinha, film juga menampilkan Mahie Gill, Sudeep, Nikitin Dheer, Tinnu Anand dan Arbaaz Khan. ** (Melaty Tagore)
Tags
INFO BOLLYWOOD
chulbul is back
BalasHapus