Farah Khan Akan Sutradarai Hrithik Roshan Dalam Sebuah Iklan

Bollywood ID. Aktor Hrithik Roshan akhirnya bersiap untuk keluar dari rumahnya  setelah sembilan bulan untuk melakukan syuting. 

Aktor yang terakhir terlihat dalam film War ini telah melakukan syuting untuk berbagai proyek di rumahnya di Juhu, selama masa lockdown. Dan sekarang, sang aktor siap untuk syuting ke luar rumah yakni di Film City untuk sebuah iklan.

Iklan tersebut akan dibuat oleh koreografer yang kini menjadi sutradara, Farah Khan. Selama pandemi, Farah Khan syuting untuk beberapa show, seperti Khatron Ke Khiladi, Bigg Boss dan bahkan menjadi cameo untuk sebuah film. 

Baik Farah dan Hrithik, tentu sangat berhati-hati dalam melakukan syuting di tengah pandemi dan akan melakukan syuting dengan melibatkan kru seminimal mungkin. 

Setiap anggota kru yang terlibat, akan lebih dulu dilakukan tes virus corona menjelang syuting. Kabarnya, Hrithik berencana menyelesaikan syutingnya dalam satu hari.

Sebelumnya, ada laporan bahwa Farah Khan akan menyutradarai Hrithik Roshan dalam pembuatan ulang film Amitabh Bachchan-Hema Malini Satte Pe Satta. Namun belum terlaksana karena beberapa kendala. 

Farah Khan sendiri pernah bekerjasama dengan Hrithik Roshan, namun sebagai penata tari (koreografer), sedangkan sebagai sutradara, mereka belum pernah bekerjasama.

Farah pernah menjadi penata tari Hrithik dalam lagu-lagu, seperti Ek Pal Ka Jeena (soundtrack film Kaho Na .. Pyar Hai) dan Idhar Chala Mai Udhar chala (soundtrack film Koi Mil Gaya). [Melaty Tagore]

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama

Formulir Kontak