Bollywood ID. Superstar Salman Khan hari ini, Jumat (14 Mei) terlihat berada di pusat vaksinasi di Mumbai. Keberadaan Salman di tempat tersebut tak lain untuk mendapatkan suntikan vaksin Covid-19 tahap dua.
Salman Khan mendapatkan vaksin dosis pertama Covid-19 pada bulan Maret. Sementara itu, sehari sebelumnya, yakni pada 13 Mei atau yang bertepatan dengan Hari Raya Idul Fitri, Salman Khan telah merilis film besar terbarunya, Radhe: Your Most Wanted Bhai, yang selamasatu tahun ini ditunggu-tunggu para penggemarnya.
India saat ini tengah mengalami kasus COVID-19 gelombang kedua yang tertinggi dan terparah sepanjang masa dan selebriti berusaha untuk meningkatkan kesadaran tentang tetap aman dengan mendapatkan vaksinasi.
Salman Khan termasuk di antara selebritas pertama Bollywood yang mendapatkan vaksin. Dan kini, dia telah menerima dosis vaksin keduanya.
Saat divaksinasi yang pertama pada Maret lalu, Salman Khan melalui akun Twitternya memberi tahu para penggemar dan followernya (pengikutnya), dan menulis bahwa dirinya telah disuntik vaksin pada 24 Maret.
Dia menulis, "Mengambil dosis vaksin pertama saya hari ini .... (sic)."
Banyak seleb Bollywood yang telah mendapatkan vaksin covid-19. Selain Salman Khan, juga termasuk Amitabh Bachchan, Madhuri Dixit, Malaika Arora, Arshad Warsi, Dharmendra, Vivek Oberoi, Rohit Shetty, Sonu Sood, Anil Kapoor dan Sanjay Dutt, serta banyak lagi. [Melaty Tagore]