Harnaaz Sandhu Raih Gelar Miss Universe 2021; Priyanka Dan Lara Dutta Beri Selamat

 post image

Bollywood ID. Harnaaz Sandhu, gadis cantik asal India ini berhasil memenangkan gelar Miss Universe 2021, yang berlangsung di Israel. 

Harnaaz Sandhu mampu memukau jutaan penonton di seluruh dunia, dan menjadi pemenang Miss Universe ketiga setelah Sushmita Sen dan Lara Dutta. 

Lalela Mswane dari Afrika Selatan diumumkan sebagai runner-up kedua dan Nadia Ferreira dari Paraguay menjadi runner-up pertama, di ajang yang ke-70 acara tahunan bergengsi tersebut.

Foto: Harnaaz Sandhu - Lara Dutta - Sushmita Sen/net

Berasal dari Punjabi, Harnaaz Sandhu mewakili India di ajang Miss Universe ke-70. Sushmita Sen telah memenangkan gelar tersebut pada tahun 1994, sementara Lara Dutta memenangkannya pada tahun 2000. Dan setelah 21 tahun, kini India kembali memenangkan gelar bergengsi tersebut.

Menjadi bagian dari tiga ronde teratas, ketika ditanya, "Nasihat apa yang akan Anda berikan kepada remaja putri yang menonton tentang bagaimana menghadapi tekanan yang mereka hadapi hari ini?" 

Harnaaz menjawab, "Tekanan terbesar yang dihadapi remaja saat ini, adalah untuk percaya pada diri mereka sendiri. Mengetahui bahwa Anda unik membuat Anda cantik. Berhenti membandingkan diri Anda dengan orang lain dan mari kita bicara tentang hal-hal yang lebih penting yang terjadi di seluruh dunia. Keluarlah, bicaralah untuk diri Anda sendiri, karena Anda adalah pemimpin hidup Anda. Anda adalah suara Anda sendiri. Saya percaya pada diri saya sendiri dan itulah sebabnya saya berdiri di sini hari ini."

Aktris Priyanka Chopra melalui akun media sosialnya memberikan selamat kepada Harnaaz Sandhu dan menulis, "Dan Miss Universe yang baru adalah ... Miss India. Selamat @HarnaazSandhu03 ... membawa pulang mahkota setelah 21 tahun!"

Aktris Lara Dutta, yang memenangkan gelar pada tahun 2000, juga memberikan selamat kepada pemenang baru dan berkata, "Selamat @HarnaazSandhu03!!!! Selamat datang di klub!!! Kami telah menunggu selama 21 tahun untuk ini!!! Anda membuat kami SANGAT bangga !!! Satu miliar mimpi menjadi kenyataan!!! @MissDivaOrg @MissUniverse."

Foto: Harnaaz Sandhu, Miss Universe 2021/net 

Seperti umumnya para Miss India, Harnaaz Pun siap terjun ke industri film. Dia akan memulai karier filmnya di industri film Punjabi, dan beberapa film kabarnya telah disiapkan untuk gadiskelahiran 3 Maret ini. [Melaty Tagore]

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama

Formulir Kontak