Bollywood ID. Satu lagi aktris bakal tampil meramaikan ajang IIFA Award 2022 di Abu Dhabi. Setelah Varun Dhawan, Ananya Panday, Shahid Kapoor, kini giliran aktris muda berbakat Sara Ali Khan, yang menyatakan siap tampil memanaskan panggung IIFA Award ke-22.
Penampilan tari Sara Ali Khan memang tak perlu diragukan lagi. Tariannya yang menawan selalu mempesona setiap penonton yang melihatnya. Dan ini, tentu sangat ditunggu-tunggu oleh para penggemarnya.
International Indian Film Academy and Awards (IIFA) ke-22 yang akan digelar di Yas Island, Abu Dhabi pada 2, 3, dan 4 Juni 2022, pasti akan membuat para penggemar Bollywood berdebar-debar dan tak sabar menunggu.
Menurut kabar, Sara Ali Khan akan mengguncang panggung IIFA dengan gerakan tarian Chaka Chak, yang merupakan lagu solo pertamanya dari film yang dibintanginya Atrangi Re.
Sara Ali Khan dalam lagu 'Chakka Chaka' (Film Atrangi Re)/Foto:Net
Sara Ali Khan tidak pernah melewatkan kesempatan untuk mengesankan penonton dengan bakatnya yang luar biasa. Dari film Kedarnath hingga Atrangi Re, putri cantik pasangan artis Saif Ali Khan dan Amrita Singh ini, selalu membawakan beberapa nomor tarian yang menakjubkan di setiap penampilannya.
"Sara akan terlihat tampil dalam lagu Chaka Chak di ajang penghargaan tersebut.
Lagu dan filmnya sangat dekat dengan hatinya dan saat ini, dia tengah berlatih untuk tarian itu selama hampir satu bulan. Dia juga akan tampil di lagu-lagu dari Kedarnath, Simmba, Coolie No.1 dan Love Aaj Kal 2.
Aktris berusia 26 tahun ini, baru-baru ini terlihat di luar studio tari untuk latihannya di tengah jadwal syutingnya yang padat. Nomor tari Sara Ali Khan dalam film-filmnya adalah beberapa trek paling trendi yang sangat disukai dan dicintai oleh fansnya.
Penampilannya di IIFA Award pasti akan menjadi sorotan utama yang diperhatikan penonton.
Untuk kariernya, Sara baru saja menyelesaikan syuting untuk film yang belum diberi judul yang berpasangan dengan Vicky Kaushal, sedangkan dia baru-baru ini terlihat syuting untuk film barunya berjudul Gaslight yang akan berpasangan dengan Vikrant Massey. [Melaty Tagore]