REVIEW FILM: AIRLIFT (2016)


BY : HARESH NARAINDAS
PEMAIN : AKSHAY KUMAR , NIMRAT KAUR 
SUTRADARA : RAJ KRISHNA MENON 
THEMA : KISAH NYATA 
RATING : 3,5 / 5
Bukan film untuk penggemar film masala itu pasti!! , bagi yg suka jenis film ala BABY nya akshay kumar akan menikmati film ini,tapi jika sukanya jenis ROWDY RATHORE atau suka tari,nyanyi,action akan merasa film ini boring!!
Buat saya ini film yg keren dan beda dari film bolywood umumnya karena terlihat realistis dan yg mengagumkan setting film ini keren abis , gimana ya caranya team kreatip bikin setting negeri KUWAIT ?? yg ditampilkan dilayar seolah kita benar2 berada di KUWAIT dan juga di irak, nuansa timur tengah seolah nyata dan bukan hasil kerja kreatip team art director!!
Kisah nyata dg bumbu fiksi invasi iraq dibawah pimpinan saddam hussein ke negeri tetangga kuwait ,kita seolah melihat nyata bagaimana tentara irak menyerbu kuwait untuk menguasai negeri tsb ,bagaimana kejam dan serakahnya tentara iraq digambarkan gamblang sehingga negeri tsb porak poranda! dan Ranjit katyal ( akshay kumar ) keturunan india yg kaya raya dan egois harus menerima kenyataan seluruh bisnis dan kekayaannya habis dalam sekejap!!
Ranjeet sebenarnya bisa saja menyelamatkan dirinya berserta istri ( Nimrat kaur) keluar dari kuwait ,tapi melihat 170.000 keturunan india yg juga terjebak disituasi yg bak perang,keegoisan Ranjeet lenyap dan rasa solidaritas sbg sesama india membuatnya tetap bertahan dikuwait sambil mencari celah untuk mengevakuasi 170.000 orang india !! ,melalui skills nya yg ulung bernegosiasi berkat pengalamannya sbg bisnis man , Ranjeet berusaha melobi dg berbagai cara, saksikan sendiri!! ,saksikan juga ketegangan saat evakuasi yg hampir sukses ternyata akhirnya gagal!! ,saksikan sisi2 heroik dan kemanusiaan yg ditampilkan dan saya tersentuh melihat Ranjeet membela wanita kuwait dan anaknya yg menyusup ikut mengungsi karena takut dibunuh tentara irak!! , saksikan perjuangan yg menegang kan sampai akhirnya evakuasi besar2an terlaksana!! dijamin anda akan menarik nafas panjang!! TONTON SENDIRI!
Akshay kumar cemerlang sbg Ranjeet katyal dimana disini dia full habis mengandalkan AKTING , jangan harap dia beradegan action habis2an, atau menari , merayu cewek dll , dia tampil sesuai usia dg jenggot putih!!, saya merinding melihat adegan saat supir pribadinya dibantai tentara irak didepan matanya!! saksikan kerennya akting akshay disini dan kali ini rasanya layak dia dapat gelar best actor ,minimum masuk nominasi,jika ngga kelewatan deh tuh jury!!
Nimrat kaur sbg istri akshay walau perannya kecil tapi performancenya juga bagus , mula2 dilukiskan dia tidak mendukung suaminya yg bertahan di kuwait demi 170.000 orang india, padahal jika mau bisa menyelamatkan dirinya dan keluarga ,tapi belakangan justru dia mendukung suami!,ada adegan saat sang suami malah disudutkan salah seorang pengungsi karena evakuasinya gagal dan sang istri tentunya ngga terima, saksikan kerennya akting Nimrat kaur saat mendamprat yg menyudutkan suaminya!


Bintang lain yg aktingnya keren Prakash belawadi sbg pengungsi yg ngeyel dan ngeselin ,saat adegan didamprat istri Ranjeet puuuuaaas rasanya!! ,lalu juga Inamulhaq sbg tangan kanan saddam hussein yg ngefans sama bintang india amitabh bachchan dan peran antagonisnya berhasil bikin jengkel!! ,lalu Purab kohli sbg tangan kanan sang hero yg kehilangan istrinya yg baru dinikahi juga keren, dan terakhir Kumud mishra sbg birokrat diindia yg berusaha menolong aksi sang hero ,peran nya kecil tapi berhasil menarik simpati!!
Lagu film ini ditempatkan pas sesuai adegan dan tidak tempelan ,tapi jelas film ini sebenarnya tidak butuh lagu!!
Sisi kelemahan film ini ya terlalu serius,dipertengahan sempat boring karena banyakan ngobrol ,walau ngobrolnya penting untuk tujuan melobi,andai disisipkan sedikit sisi humor akan lebih keren, yah itu yg kurang dari film ini.
Secara keseluruhan AIRLIFT film untuk penonton cineplex ,dan mungkin kaum wanita dan fans film masala akan bilang apa sih kerennya? tapi bagi saya film ini keren habis!! dan Raj krishna menon sbg sutradara patut diperhitungkan sbg sutradara masa depan, garapannya sekelas dg sineas holywood!!...akhir review : SUKA BANGET film ini ,sehingga saat bikin review ini, humor dan ledekkan yg jadi ciri khas saya saat bikin review ngga mampu saya sajikan...seserius filmnya!! ingat ya film yg pas buat yg suka film berkelas dan serius!

3 Komentar

  1. fakta-fakta unik tentang film Airlift.

    1. Airlift menuai kesuksesan box office yang luar biasa. Dengan budget sekitar 4,4 juta dolar AS, film ini diperkirakan telah mengais keuntungan mencapai 33 juta dolar AS. Sektor pemasaran memegang peranan penting dalam mempromosikan film ini dan kolaborasi dengan Air India, yang berkontribusi besar dalam melakukan evakuasi bersejarah itu, juga memberi dampak besar.

    2. Setelah misi penyelamatan ini sukses, Air India langsung masuk dalam Guinness Book of World Records sebagai maskapai sipil yang sukses membantu evakuasi manusia terbanyak dalam sejarah.

    3. Karakter Akshay Kumar, Ranjit Katyal, didasarkan pada tokoh nyata Mathunny Mathews, seorang pebisnis India yang berdomisili di Kuwait.

    4. Film ini diangkat dari kisah nyata tentang evakuasi manusia terbesar dalam sejarah ketika Irak masih dipimpin oleh Saddam Hussein.

    5. Airlift juga memecahkan rekor sebagai film Bollywood yang punya rating paling tinggi di IMDB sepanjang masa, mencapai angka 9,1. Di samping itu, Airlift juga menjadi film India pertama yang mengangkat tema tentang Perang Teluk.

    6. Akshay Kumar menyatakan bahwa peran Balraj Sahni dalam film klasik Waqt (1965) adalah inspirasinya untuk menghidupkan karakter Ranjit Katyal.

    7. Film berdurasi 125 menit ini dilarang untuk ditayangkan di Kuwait dengan alasan yang tidak diungkapkan.

    8. Penggambaran diplomat dan birokrat India dalam film ini mendapat kritikan dari sejumlah pejabat India yang menganggap film ini menyebarkan informasi yang salah tentang peran pejabat pemerintah.

    9. Kelima lagu yang menjadi soundtrack Airlift dinyanyikan oleh Kumaar dan musiknya digarap oleh Amaal Mallik dan Ankit Tiwari. Lagu pertama, “Soch Na Sake,” dirilis di YouTube pada Desember 2015 lalu dan hingga pertengahan Februari 2016 sudah ditonton oleh 12,4 juta orang.

    10. Akshay Kumar dan Purab Kohli rela mempelajari bahasa Arab untuk peran mereka dalam film ini.

    BalasHapus
  2. lagu soch na sake kayaknya disadur dari lagu ini....

    https://www.youtube.com/watch?v=E8rpY2FwKkY

    BalasHapus
  3. lagunya "Soch" Hardy Sandhu

    BalasHapus
Lebih baru Lebih lama

Formulir Kontak