Seperti diberitakan sebelumnya, bahwa aktor/produser Ajay Devgn tengah mengerjakan sebuah proyek yang penuh ambisius berjudul 'Taanaji'. Dan baru-baru ini, proses syutingnya pun telah dimulai.
Dikabarkan juga bahwa untuk filmnya tersebut, sang produser telah membangun lima background set yang besar di Mumbai sebagai lokasi syuting. Tahukah Anda berapa dana yang harus dikeluarkan untuk membangun lima background set tersebut? Menurut laporan, sang produser telah menghabiskan dana sekitar 7 Crore Rupee (Rp 14 miliar).
Mengomentari hal yang sama, sumber yang dekat pihak perusahaan menyatakan, "Ya, itu benar. Lima background set sedang dalam proses pembangunan di Mumbai, dan biayanya sekitar Rs. 7 crore (Rp 14 miliar). Background Set ini diharapkan akan menjadi daya tarik tersendiri dalam film," ujar sumber tersebut.
Sementara itu, sumber tersebut menolak mengungkapkan lebih detail tentang hal tersebut. Namun ada satu berita menarik lagi tentang film 'Taanaji' ini. Kabarnya, istri Ajay Devgn, yaitu Kajol akan ikut terlibat dalam film ini dan akan berperan cukup penting.
Ketika dikonfirmasi hal tersebut, sumber tersebut membenarkan, "Kajol memang akan terlibat sebagai salah satu pemain penting dalam film itu. Dia akan berperan sebagai kekasih Ajay Devgn dalam 'Taanaji'," ujarnya.
"Kami mendirikan lima set dan itu bisa dibilang cukup mahal. Kami belum bisa mengungkapkan detail lainnya, karena semuanya masih dalam proses. Sedangkan mengenai Kajol, kami kira masih terlalu dini untuk membicarakannya," ujar pihak T-Series ketika dikonfirmasi mengenai keterlibatan Kajol di film 'Taanaji' tersebut.
T-Series sendiri merupakan salah satu rumah produksi yang digandeng Ajay Devgn untuk memproduksi filmnya tersebut. 'Taanaji' adalah film bergenre eksyen yang akan menghadirkan Ajay Devgn sebagai pemeran utamanya. Film disutradarai oleh Om Raul, dan film rencana akan dirilis sekitar November 2019. (Melaty Tagore)
Tags
INFO BOLLYWOOD